IKATAN Bujang Gadis Kampus Poltekkes Palembang (IBGKPP) merupakan wadah pemersatu untuk para alumni dari Pemilihan Bujang Gadis Poltekkes Palembang yang terseleksi hingga ke babak final.

Pada Sabtu (6/5) bertempat di S-One Hotel Palembang, IBGKPP mengadakan Pemilihan Bujang Gadis Kampus Poltekkes Palembang dengan tema ‘More Than Just Pageant’.

Muhammad Firmansyah dari program studi (prodi) Diploma III Gizi selaku ketua pelaksana mengatakan bahwa dia senang dan bangga karena acara telah berjalan dengan lancar.

“Alhamdulillah syukur acara dari awal sampai akhir berjalan lancar, ini semua berkat kerja keras panitia yang dengan semangat dan gigih dalam menyiapkan acara ini,” ujarnya.

Firmansyah mengungkapkan rasa terima kasihnya pada seluruh peserta dan pengisi acara.

“Terima kasih banget kepada 10 finalis, Bujang Gadis dari beberapa Universitas di Kota Palembang dan pengisi acara kita yaitu Simfoni dan Bayur Band. Acara ini berjalan lancar juga berkat dukungan kalian semua,” tambahnya.

Dari acara tersebut didapatkan 5 nominasi, salah satunya yaitu Favorit Bujang Gadis Poltekkes Palembang.

Vioni Trianda dari prodi DIV Gizi yang mendapatkan nominasi Favorit Gadis Poltekkes Palembang, mengungkapkan rasa syukurnya atas nominasi tersebut.

“Ga nyangka banget kalo bakal dapet nominasi ini. Alhamdulillah dan semoga bisa memegang amanah sebagai Duta Pendidikan dan Kesehatan Kampus,” ungkapnya.

Mahasiswi yang memiliki hobi membaca ini mengungkapkan bahwa acara ini memberi dampak positif kepada peserta. Karena peserta diajarkan banyak ilmu seperti public speaking, table manner, berdansa dan lainnya.

“Di kampus kita memang belajar, tapi disini kita belajar lebih banyak lagi ilmu yang sebelumnya ga pernah kita tau. Dan juga hadiahnya banyak dan beragam karena didukung oleh beberapa sponsor,” ujarnya.

Vioni merupakan salah satu mahasiswi berprestasi di jurusannya. Mahasiwi kelahiran Palembang ini mengatakan “Ga ada yang ga mungkin selagi kita berusaha dan berdoa. Jadi kalo emang pengen ikut suatu kegiatan ya ikut aja, positif thinking dulu dan jangan mikirin kalah menangnya. Karena yang penting kita sudah melakukan yang terbaik,” tutupnya di akhir wawancara dengan wartawan Himpunan Program Studi Diploma IV pada Rabu (11/10). (Mau)

Leave a Comment

15 + sixteen =